
Kalapas Kelas IIA Pekanbaru foto bersama usai Mou. Foto: Ist
Komitmen Perkuat Pengelolaan Keuangan, Lapas Kelas II Pekanbaru Mou dengan BRI Cabang Lancang Kuning
Beranda / Daerah / Pekanbaru
Pekanbaru, www.radaroke.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru resmi menjalin kerja sama dengan PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Pekanbaru Lancang Kuning.
Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pada Kamis (6/3) di Aula Sahardjo Lapas Pekanbaru.
Penandatanganan perjanjian kerja sama ini dilakukan langsung oleh Kepala Lapas Pekanbaru, Erwin Fransiskus Simangunsong, dan Pimpinan Cabang BRI Lancang Kuning, Filipus Evan Adinda.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas) terkait penunjukan BRI sebagai mitra keuangan untuk pelaksanaan payroll gaji dan tunjangan kinerja pegawai pada seluruh satuan kerja Pemasyarakatan di Indonesia.
Kalapas Pekanbaru menyampaikan kerja sama ini merupakan langkah strategis untuk memberikan kemudahan dan manfaat lebih bagi pegawai dalam mengakses layanan keuangan.
"Kami berharap seluruh pegawai mendukung proses ini agar transisi sistem payroll berjalan lancar dan tanpa kendala. Kerja sama ini tidak hanya memperkuat pengelolaan keuangan, tetapi juga memberikan keuntungan lebih bagi pegawai dalam memanfaatkan layanan perbankan dari BRI," ucap Erwin.
Dalam kesempatan yang sama, Pimpinan Cabang BRI Lancang Kuning, Filipus Evan Adinda, menyampaikan Perjanjian Kerja Sama (PKS) ini merupakan bagian dari komitmen BRI dalam memberikan layanan keuangan yang terbaik bagi instansi pemerintah dan pegawainya.
"Kami siap mendukung penuh pelaksanaan sistem payroll di Lapas Pekanbaru dengan layanan perbankan yang cepat, aman, dan efisien. Selain itu, pegawai juga dapat menikmati berbagai fasilitas keuangan, seperti kredit, layanan digital banking, dan program keuangan serta benefit lainnya yang dapat membantu pengelolaan keuangan pribadi dengan lebih baik," jelasnya.
Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan jajaran Lapas Pekanbaru merasakan manfaat dari layanan perbankan yang lebih modern dan efisien. Selain itu, PKS ini juga menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kesejahteraan pegawai melalui layanan keuangan yang lebih profesional dan terintegrasi.
TOPIK TERKAIT
BACA JUGA
JANGAN LEWATKAN
Satgas Garuda Lakukan Penertiban Terhadap 114 Hektar Lahan PT SDA di Kecamatan Bukit Batu
Bukitbatu, www.radaroke.com - Satuan Tugas (Satgas) Penertiban Kawasan Hutan (PKH) yang tergabungTarif Parkir Diturunkan Tanpa Mengubah Perda, Apakah Melanggar Aturan, Ini Kata Pengamat
Pekanbaru, www.radaroke.com - Pasca dilantiknya Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru, AgungSatuan Brimob Polda Riau Dirikan Posko Kesehatan dan Tenda Darurat
Pekanbaru, www.radaroke.com - Satuan Brimob Polda Riau menggelar kendaraan dapur lapangan danPromo Iftar Package Hotel Grand Central Pekanbaru Manjakan Lidah Pengunjung, Cukup Bayar 175 Bisa Makan Sepuasnya
Pekanbaru, www.radaroke.com - Melalui program Iftar Ramadan, Hotel Grand Central PekanbaruLapas Pekanbaru Ikuti Zoom Terkait Pengumpulan Data Dukung RKT RB Triwulan I 2025
Pekanbaru, www.radaroke.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru mengikutiDitlantas Polda Riau Gelar Operasi Tertibkan Kendaraan ODOL dan Travel Gelap
Pekanbaru, www.radaroke.com - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau bersama Istansi terkait
Komentar Via Facebook :